Pages Navigation Menu

Kumpulan Tips dan Saran untuk Anda

Cara Top Up E-Toll Card Menggunakan Aplikasi E-Money Mandiri

Saat ini pengguna kartu tol elektronik sudah semakin banyak yang diiringi semakin banyaknya gerbang tol otomatis (GTO) di hampir semua ruas jalan tol. Akan tetapi kendala utama yang dihadapi pengguna kartu tol elektronik adalah harus mengisi ulang kartunya melalui mesin ATM maupun merchant lain seperti minimarket.

Bank Mandiri sebagai penerbit kartu tol elektronik memberikan kemudahan kepada para pengguna kartu tol tersebut untuk mengisi ulang tanpa harus harus melalui ATM atau merchant yang bekerja sama dengan meluncurkan aplikasi E-money isi ulang. Saat ini aplikasi tersebut hanya bisa digunakan pada ponsel pintar dengan sistem ANDROID dan mempunyai chip NFC (Near Field Communication). Selamat mencoba

mandiri

Untuk dapat menggunakan layanan ini pengguna perlu:

  1. Daftarkan kartu debit Mandiri anda ke kantor cabang Bank Mandiri terdekat
  2. Unduh aplikasi E-Money Isi Ulang melalui Google Play pada ponsel pintar android anda
  3. Lakukan registrasi diaplikasi dengan memasukan nama, email, no ponsel dan password
  4. Pastikan Telepon Pintar anda mempunyai chip NFC  IMG_20150829_171622
  5. Aktifkan fitur NFC (near field communication) pada ponsel pintar

Cara Mengisi Ulang Kartu Tol Elektronik Menggunakan Aplikasi E-Money Bank Mandiri

  1. Buka aplikasi
  2. Tuliskan alamat email yang telah didaftarkan
  3. Masukan password
  4. Tempelkan kartu e-money dibelakang ponsel NFC
  5. Setelah muncul layar isi ulang, silakan pilih nominal isi ulang
  6. Masukan nomor kartu debet (pastikan no kartu telah terdaftar di 3D Secure Bank)
  7. Masukan masa berlaku kartu
  8. Masukan CVV
  9. Tekan kirim
  10. Pengguna akan menerima PIN OTP ke nomor ponsel yang telah terdaftar di Bank
  11. Pengguna menerima konfirmasi pembayaran sukses
  12. Jauhkan kartu e-money dari ponsel lalu dekatkan kembali pada posisi NFC
  13. Muncul konfirmasi transaksi berhasil
  14. Bank Mandiri mengirimkan email pemberitahuan kepada pengguna
Kata Kunci

Leave a Comment

Your email address will not be published.