Pages Navigation Menu

Kumpulan Tips dan Saran untuk Anda

Cara Menghilangkan Mata Panda

Lingkaran hitam pada area mata atau populer disebut mata panda, terjadi akibat kurang tidur sehingga kantung mata menipis. Mata panda ini membuat wajah kusam dan terlihat lelah, tentunya mengganggu penampilan anda. Selain tidur cukup, ada beberapa tips yang dapat digunakan untuk menghilangkan mata panda.

OLYMPUS DIGITAL CAMERA

1. Kompres Es Batu
Es batu dapat mengurangi kantung mata ringan. Caranya bungkus es batu dalam waslap atau handuk kecil, lalu kompres selama 5-10 menit di bawah mata.

2. Irisan ketimun
Bukan rahasia lagi kalau kandungan astrigent dalam timun mampu melancarkan peredaran darah dan efeknya mengurangi kantung mata. Iris ketimun lalu tempelkan pada mata yang terpejam selama tidur.

3. Kantung Teh Celup
Kandungan zat tannin dalam teh hijau dan teh hitam dapat menyempitkan pembuluh darah dan mengencangkan kulit, sehingga bengkak pada mata dapat berkurang. Ambil dua kantung teh celup bekas pakai, rendam ke air dingin lalu kompreskan ke kantung mata selama 10-15 menit

4. Krim Mata
Krim mata dijual oleh beberapa merek kosmetik. Biasanya mengandung zat pencerah warna kulit ataupun zat yang dapat melancarkan peredaran darah. Gunakan malam sebelum tidur dan pada pagi hari

5. Concealer
Cara paling instan untuk menghilangkan lingkaran hitam pada area mata adalah concealer. Oleskan pelembab pada wajah kemudian aplikasikan concealer yang senada dengan warna kulit sebelum menggunakan bedak dan make-up. Biasanya concealer juga mengandung zat yang dapat mencerahkan warna kulit.

Kata Kunci

Leave a Comment

Your email address will not be published.