Pages Navigation Menu

Kumpulan Tips dan Saran untuk Anda

Cara Menghemat Baterai Android dengan Mudah

Pengguna Android kerap kesal karena baterai yang cepat habis. Jika smartphone digunakan secara aktif, baterainya akan bertahan selama 8 – 10 jam. Penyebab dari baterai yang boros ini adalah penggunaan Bluetoth, Wi-Fi, GPS, dan konektivitas 3G. Namun jangan kuatir, kami akan membahas cara menghemat baterai agar smartphone anda dapat bertahan lebih lama.

Screenshot_2013-08-25-05-48-45

1. Screen
Pada smartphone, screen alias layar inilah yang paling menghabiskan banyak daya baterai. Setting kecerahan layar ke level terendah. Setelah itu, setting waktu screen timeout di sekitar 30 detik – 2 menit. Jadi ketika gadget tidak digunakan, maka layar akan mati secara otomatis.

2. Multitasking
Multitasking memang keunggulan Android daripada smartphone lain. Namun di sisi lain, penggunaan multitasking juga menyedot daya baterai. Gunakan task killer pada aplikasi yang sudah tidak digunakan. Pada sistem Ice Cream Sandwich ke atas, anda bisa gunakan menu recent apps dan mematikan aplikasi yang tidak digunakan lagi. Cara lain untuk mematikan aplikasi yang sedang berjalan adalah dengan masuk ke menu setting – apps – running kemudian pilih opsi stop.

3. Konektivitas
Jika tidak sedang digunakan, matikan konektivitas yang digunakan seperti Wi-Fi, Bluetooth, GPS. Matikan settingan GPS pada beberapa aplikasi seperti koneksi untuk sosial media. Bila anda dalam jangkauan Wi-Fi, ubah settingan 3G ke 2G. Begitu pula jika anda dalam perjalanan dan daerah yang anda kunjungi miskin sinyal, ada baiknya mematikan semua koneksi dan menyalakannya lagi ketika sudah sampai di tempat tujuan. Untuk dual SIM smartphone, anda bisa mematikan jaringan dari SIM kedua di jam-jam ketika orang jarang menghubungi nomer kedua tersebut.

4. Vibration
Matikan opsi getar pada notification pada tiap aplikasi yang anda gunakan. Menggunakan opsi sound pada notifikasi akan lebih menghemat baterai dibanding opsi vibration atau getar.

Cara di atas adalah cara paling mudah untuk menghemat baterai.Jika masih kurang, anda bisa menyiapkan baterai cadangan, power bank atau membeli baterai dengan daya yang lebih besar

Kata Kunci

4 Comments

  1. Thx.cara² in buat sy tau car mghemat baterai. Dngn begitu bterai saya pun bisa awet.

    • sama2… 🙂

  2. Untuk yg dual sim apa benar2 ngaruh, soalny saat ngetik komen ini berkurang 2 persen daya baterai

    • untuk dual SIM perlakuannya agak sedikit beda. kalo lagi nggak diperlukan, km bisa matikan salah satu provider. Dual SIM memang lebih boros baterai

Leave a Reply to obinhut Cancel reply

Your email address will not be published.