Pages Navigation Menu

Kumpulan Tips dan Saran untuk Anda

Resep Homemade Garlic Bread

Garlic Bread alias roti bawang mulai populer di Indonesia sejak terdapat dalam menu salah satu restoran cepat saji. Pembuatan roti yang juga populer di Eropa ini cukup mudah dan relatif cepat sehingga cocok untuk dijadikan menu sarapan. Roti yang biasa digunakan adalah roti baguette alias roti panjang, namun jika sulit didapat bisa digantikan dengan roti tawar biasa. Mari mencoba membuatnya.

file7651262327738

Bahan:
– 1 buah roti baguette, iris melintang  setebal 1,5 – 2,5 cm
– 6 siung bawang putih, cincang halus
– 4-6 sendok makan margarin
– 1-2 sendok makan cincangan parsley. Dapat diganti dengan seledri
– setengah sendok makan merica hitam, tumbuk kasar

Cara membuat:
– campurkan margarin, parsley, merica, bawang puting dalam mangkuk
– tata roti baguette dalam loyang
– panaskan oven dengan suhu 170°celcius
– oles bagian atas roti dengan campuran margarin
– panggang selama 10-15 menit

Cara membuat menggunakan sandwich toaster:
– campurkan margarin, parsley, merica, bawang putih dalam mangkuk
– iris roti tawar membentuk segitiga
– oles bagian atas roti tawar dengan margarin yang sudah berbumbu
– oles sedikit mentega pada bagian bawah toaster
– panggang selama 7-10 menit

Untuk variasi, beri parutan keju di atas roti sebelum dipanggang.

Kata Kunci

Leave a Comment

Your email address will not be published.